Keunggulan dan Spesifikasi Samsung Galaxy tab 7.7 - Samsung kembali meluncurkan seri tablet terbarunya berbasis Android Galaxy tab 7.7, Keunggulan Samsung Galaxy tab 7.7 antara lain, Tablet terbaru ini menggunakan layar Super AMOLED Plus dengan resolusi High Definition 1280×800. Dan dengan ukuran ketebalan hanya 7,89 milimeter bisa dikatakan tablet berbasiskan Android ini merupakan tablet tertipis di dunia, bahkan lebih tipis daripada iPad 2. Sistem operasi Android Honeycomb yang telah disempurnakan yang mereka sebut dengan Android versi 3.2. Teknologi baru semakin membuat tablet ini makin ramping dan makin ringan dari sebelumnya.
Menggunakan Android 3.2 Honeycomb, 1Gb RAM, fasilitas 3G dan kapasitas penyimpanan mulai dari 16 GB, 32 GB dan 64 GB. Inipun masih diberikan slot memori eksternal microSD hingga 32 GB, ini sangat bermanfaat untuk mengelola berkas dari luar. Dan baterai built-in 5.100 mAh yang mampu memutar video hingga 10 jam atau musik 50 jam.
Dilengkapai kamera di bagian belakang 3MP dengan flash dan kamera bagian depan 2MP (untuk video chatting), Tak hanya itu, Samsung kali ini juga membenamkan material metal pada bodi tablet, dimana jika sebelumnya bodi samsung dominan terbuat dari plastik, kali ini Galaxy Tab 7.7 tampil dengan menggunakan metal.
Disempurnakan dengan prosesor dual core 1,4 GHz. Kecepatan ini akan semakin mendukung kinerja multitasking, memuat halaman web lebih cepat, transisi UI yang lembut dan pengaktifan daya yang ultra cepat.
Title : Keunggulan dan Spesifikasi Samsung Galaxy tab 7.7
Description : Keunggulan dan Spesifikasi Samsung Galaxy tab 7.7 - Samsung kembali meluncurkan seri tablet terbarunya berbasis Android Galaxy tab 7.7...