Cara menggunakan Ebuddy di handphone - untuk memulai menggunakan Ebuddy, langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mendownload aplikasinya, setelah itu menginstalnya di handphone anda, untuk mendapatkan aplikasi Ebuddy anda dapat mendownloadnya DISINI dengan memasukkan tipe handphone anda.
langkah-langkahnya sbb:
1. Cara Instalasi
Pertama-tama, masuklah ke File Manager, kemudian jalankan file .jar yang telah Anda unduh. Saat muncul konfirmasi mengenai instalasi, jawab Yes. Tak lama kemudian, eBuddy Mobile Messenger akan ter-install di ponsel Anda.
2. Mengaktifkan eBuddy
Setelah eBuddy ter-install, jalankan aplikasi tersebut. Caranya, masuklah ke menu Applications pada ponsel, lalu carilah aplikasi eBuddy yang menggunakan icon bergambar huruf e. Saat pertama kali menjalankan, Anda akan melihat eBuddy melakukan uji coba koneksi. Dalam proses ini biasanya ponsel akan menanyakan apakah Anda memperbolehkan aplikasi tersebut untuk mengakses Internet atau tidak. Jawab Yes agar eBuddy dapat berkomunikasi dengan server eBuddy.com. Bila koneksi berhasil, akan muncul pesan “Connection Successsful”.
Berikutnya Anda akan ditanya bahasa yang ingin Anda gunakan. Pilihlah bahasa sesuai dengan yang Anda suka. Untuk kemudahan dalam mengoperasikan aplikasi ini, Sinyal menyarankan Anda menggunakan bahasa Inggris. Jika bahasa telah dipilih, klik Next.
3. Registrasi
Agar dapat menggunakan layanan messenger melalui eBuddy, Anda harus membuat akun di eBuddy.com. Langkah selanjutnya akan membawa Anda ke halaman registrasi . Masukkan user ID yang Anda inginkan pada kolom eBuddy ID, isikan password yang ingin Anda gunakan pada kolom Choose password dan ulangi password yang sama pada kolom Confirm password di bawahnya. Isikan alamat e-mail Anda pada kolom E-mail address, pilih jenis kelamin pada kolom Gender, lalu isikan tanggal lahir Anda pada kolom Date of birth dengan format dd mm yyyy.
Jangan lupa, beri tanda cek di depan opsi I agree with the term on www.ebuddy.com/terms.php sebelum melakukan konfirmasi pembuatan akun. Setelah itu tekan tombol Create. Saat muncul pertanyaan Allow network access?, jawab dengan Yes. Jika eBuddy ID yang Anda buat belum ada yang memiliki, Anda akan mendapat konfirmasi keberhasilan pembuatan akun. Jika eBuddy ID yang Anda pilih sudah ada yang punya, Anda harus memilih eBuddy ID yang lain.
Langkah selanjutnya adalah mengasosiasikan akun messenger Anda di akun eBuddy. Pada layar Add account, pilih akun messenger yang biasa Anda gunakan: MSN, Yahoo!, AIM atau Gtalk. Pada kolom di bawahnya, isikan user name dan password yang biasa Anda gunakan untuk login ke messenger. Tekan Done untuk mengakhiri rangkaian proses registrasi di atas. Tak lama kemudian eBuddy akan langsung membawa Anda untuk login ke layanan messenger.
4. Mulai Chatting
Untuk mulai chatting, Anda dapat memilih daftar teman yang terdapat pada Friend List di messenger Anda. Cukup sorot dan tekan pada nama teman Anda dan Anda sudah bisa langsung mengetikkan pesan instan untuknya. Daftar kontak yang terdapat pada Friend list eBuddy ini diimpor langsung dari data kontak yang terdapat di akun MSN/Yahoo!/AIM/Google Anda. Jadi, Anda tidak perlu lagi menambahkan data kontak secara manual ke akun eBuddy.
5. Bisa Chating Ramai-ramai
Di samping chat secara perorangan, eBuddy mendukung chatting berkelompok alias Conference. Untuk melakukannya, pilihlah Menu > Start Conference, lalu pilih teman-teman yang ingin Anda ajak ngobrol bersama-sama. Setelah itu tekan tombol Invite. Jika teman Anda menyetujui untuk bergabung dalam ruang conference Anda, eBuddy akan menginformasikannya di tab Conference.
6. Tambah, Hapus Kontak
Mengenai daftar teman, meskipun datanya didapat dari akun messenger Anda, bukan berarti eBuddy tidak dapat mengelolanya. Di aplikasi ini, Anda dapat menambahkan kontak baru, menghapus kontak atau bahkan juga memblokir kontak yang nakal. Untuk menambah atau menghapus salah satu kontak, Anda dapat memilih Add buddy atau Delete pada daftar menu. Sementara untuk memblokir kontak tertentu, Anda dapat milih salah satu nama pada daftar kontak Anda, lalu pilih Block pada daftar menu.
Nah, sekarang Anda sudah memiliki messenger multi fungsi di ponsel. Selamat ngorbit (ngobrol irit) dengan eBuddy Mobile Messenger.
semoga bermanfaat
Title : Cara menggunakan Ebuddy di handphone
Description : Cara menggunakan Ebuddy di handphone - untuk memulai menggunakan Ebuddy , langkah pertama yang harus anda lakukan adalah mendownload ap...