Kini untuk kamu pelanggan XL, internetan semakin mudah dengan kamu bisa membagikan atau menerima kuota internet dari sahabat kamu. Kamu bisa bagi kuota dari 30MB hingga 500MB.
Cara Bagi kuota internet XL
- Ketik *123*2244# OK
- Pilih paket yang akan dibagi.
- Pilih kuota yang akan dibagi.
- Ketik nomor tujuan.
- Terima SMS notifikasi.
Bagi kuota hanya berlaku untuk 3 paket Hotrod 3G+
- Hotrod 3G+ 25ribu/Bulan.
- Hotrod 3G+ 49ribu/Bulan.
- Hotrod 3G+ 99ribu/Bulan.
- Kuota 30MB Biaya Rp 500 Periode 1 hari
- Kuota 100MB Biaya Rp 1.000 Periode 1 hari
- Kuota 250MB Biaya Rp 2.500 Periode 7 hari
- Kuota 500MB Biaya Rp 5.000 Periode 30 hari
Ketentuan Pengirim Bagi Kuota
- Pengirim Kuota harus menggunakan terlebih dulu kuotanya sebelum melakukan Bagi Kuota.
- Minimum/sisa Kuota setelah melakukan Bagi Kuota adalah 100MB.
- Pengirim Bagi Kuota dapat mengirim beberapa paket yang berbeda (max 2x dalam 1hari).
Ketentuan Penerima Bagi Kuota
- Penerima Kuota akan mendapatkan Paket Bagi Kuota yang Baru.
- Setelah kuota habis, maka akan terkena Go Page (halaman pemberitahuan).
- Setelah menerima Bagi Kuota,tidak dapat mengirimkan kembali kuotanya ke nomor lain.
Cek Paket
- Cek Kuota dapat dilakukan melalui UMB *123# dan terbagi menjadi 2 bagian yaitu:
- Info Total Bagi → untuk pengirim Bagi Kuota
- Info Total Terima → untuk penerima Bagi Kuota
- A# tidak bisa mengecek kuota B# atau sebaliknya.
Syarat dan ketentuan
- Berlaku untuk pelanggan prabayar.
- Bagi kuota hanya dapat dilakukan Pkl: 00:01 – 21:59.
- Maksimum bagi kuota bagi nomor pengirim 2X/ hari.
- Maksimum bagi kuota bagi nomor penerima 20X/ hari.
- Untuk nomor pengirim, minimum/sisa kuota setela bagi kuota adalah 100MB.
- Setelah menerima bagi kuota dari nomor pengirim(A), nomor penerima (B) tidak dapat mengirimkan kembali kuotanya ke nomor lain (C).
- Kuota yang diterima hanya bisa digunakan di jaringan 3G.
- Paket bagi kuota dapat digunakan bersamaan dengan paket internet lainnya.
- Jika pelanggan mempunyai beberapa paket internet, maka masing-masing paket akan mengikuti masa aktifnya masing-masing.
Title : Cara Bagi Kuota Internet XL
Description : Kini untuk kamu pelanggan XL, internetan semakin mudah dengan kamu bisa membagikan atau menerima kuota internet dari sahabat kamu. Kamu ...